
Banda Aceh |Catur Prasetya News – Personel Satuan Brigade Mobile (Sat Brimob) Polda Aceh menggelar Aksi vaksinasi dosis III atau booster, Senin (7/2/2022) di Poliklinik Sat Brimob, Jeulingke, Kota Banda Aceh.
By Report Chandra 7/2/22
Dalam Kesempatan itu Dansat Brimob Polda Aceh Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si. melalui Wadansat AKBP Dr. Beridiansyah, S.H., M.H. dalam siaran persnya menyampaikan, vaksinasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh agar mengurangi resiko terpapar dari virus corona atau Covid-19.
Lanjut Beridiansyah juga mengatakan, vaksinasi booster tersebut bukan hanya dilakukan terhadap personel Brimob, melainkan juga terbuka untuk umum alias warga negara Indonesia boleh datang dan ikut vaksin




AKBP Dr. Beridiansyah, S.H., M mengungkapkan “Alhamdulillah hari ini personel kita di Brimob telah divaksin booster. Kegiatan vaksin itu juga terbuka untuk masyarakat umum,” ungkapnya.
Dalam pelaksanaan vaksinasi dosis III tersebut lancar dan tetap menerapkan pendisiplinan prokes untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Editorial Guslian Ade Chandra Korespondensi Bidpenmas Polda Aceh Banda Aceh, 7/2/22




